Senam Sehat Jumat
Guru bersenam sehat bersama siswa

PAUDI NEWS – “Ayo baris teman-teman, ayo baris…” Itulah penggalan syair pada musik yang mengiringi senam pagi itu. Siswa-siswi pun bergerak mengikuti panduan gurunya. Guru dengan semangat mengarahkan agar siswa-siswi bergerak mengikuti irama musik.

Senam diawali dengan tempo lambat, kemudian ritme mulai meningkat dengan irama yang lebih cepat. Terlihat siswa – siswi banyak yang aktif menggerakkan anggota tubuhnya. Merentangkan tangan, gerakan maju mundur dan seterusnya.

siswa senam

Setelah senam pagi, siswa-siswi berkumpul di teras untuk melakukan pendinginan. Pendinginan berguna untuk melemaskan ketegangan otot sehabis berolahraga.

“Gajah berjalan, ” kata Bu Dijah memberi instruksi dengan kiasan. Siswa-siswi pun memukulkan tangannya perlahan ke pundak temannya.

“Angin berhembus,” lanjut Bu Dijah

Serentak siswa-siswi memutarkan tangannya ke punggung teman-temannya.

Pendinginan setelah senam

Senam pagi merupakan program sekolah yang telah dijadwalkan setiap Jumat pagi. Senam diikuti kelompok A dan kelompok B. Senam merupakan salah satu sarana untuk menciptakan budaya hidup sehat. Selain itu, bagi siswa-siswi diharapkan bisa memahami pentingnya olahraga untuk menjaga kesehatan.

Senam Sehat Jumat
Baca juga:  Program Akhlakul Karimah dan Adab Sopan Santun PAUD ISlam Hidayatullah Mendapat Tanggapan Positif

TPA_KB_TK ISLAM HIDAYATULLAH

Lembaga Pendidikan Islam yang mencakup layanan TPA ( QBS )_KB_TK