Jurnal Pembelajaran Topik Tanaman #Pekan 3

Bantu mereka yuk

Topik: Tanaman bermanfaat ciptaan Allah

Pembelajaran dengan topik tanaman mempunyai tujuan di antaranya agar siswa bisa mensyukuri adanya tanaman sebagai karunia Allah yang perlu dihargai keberadaannya. Selain itu siswa bisa mengetahui struktur dasar tanaman secara umum seperti akar, batang, ranting, daun, bunga, dan buah.

Pembelajaran menggunakan model sentra dan dikemas dengan bermain. Model belajar ini sangat mengasyikkan, sehingga siswa merasa senang di sekolah. Terdapat beberapa sentra yang digunakan secara bergilir. Setiap kelompok akan berkesempatan menggunakan sentra yang ada sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Yuk! Lihat keseruan belajar mereka

Pembelajaran TK Islam Hidayatullah Kelompok B

B1 [Sentra Balok]

Bermain merupakan kegiatan utama anak di usia dini yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupannya. Mereka bersemangat bersekolah di antaranya adalah karena ingin bermain. Dengan adanya fasilitas bermain yang lengkap di sekolah dan kombinasi guru yang kreatif membuat permainan edukatif yang bisa merangsang kecerdasan pada anak.

Sebagaimana pekan ini anak- anak B1 berkesempatan bermain di sentra balok. Salah satu sentra untuk mengembangkan proses kognitif, motorik, bahasa, seni kreativitas melalui permainan balok dan alat pelengkap lainnya. Tentunya sebagai sekolah Islam, PAUD Islam Hidayatullah senantiasa mengintegrasikan kegiatan main dengan nilai-nilai keislaman.

Di sentra balok, sesuai dengan namanya “Balok”, anak-anak bermain benda-benda bangunan atau bangunan yang ada dalam imajinasinya atau yang pernah dilihatnya menggunakan balok-balok dengan berbagai bentuk dan ukuran. Seperti membangun gedung-gedung tinggi, hotel, sekolah, kapal, bandara, dan lain-lain dengan mengacu topik yang sedang di bahas.

Kegiatan bermain B1 di sentra balok diawali dengan mendengarkan Bu guru membacakan buku cerita tentang jeruk. Berdasar cerita inilah anak -anak akan berkreasi membangun secara berkelompok. Di sinilah keterampilan interaksi sosial mereka terstimulasi dengan bekerjasama menyelesaikan sebuah projek.

Kegiatan berikutnya adalah fisik motorik bermain simpai. Kegiatan ini untuk mengawali kegiatan sebelum bermain di sentra. Mereka sudah terbiasa dan tampak menikmati permainannya. Setelah itu, kembali melanjutkan kegiatan bermain membangun projek mereka di sentra balok.

bu difa

B2 [Sentra Seni]

Pekan ini B2 membuat sebuah proyek dan berkreatifitas “Tanaman Hias” . Tanaman hias merupakan tumbuhan yang biasa ditanam sebagai hiasan. Tanaman hias menjadi hiasan di dalam rumah, atau taman- taman umum. Ia mempunyai ukuran yang tidak terlalu besar dan berdahan tidak rimbun.

Sebelum bermain, anak- anak melakukan kegiatan fisik motorik melatih keseimbangan tubuh. Latihan ini bermanfaat untuk mempertahankan tubuh agar tidak jatuh pada saat sedang melakukan gerakan.

Selanjutnya mereka bekerjasama membangun proyek taman dan kreatifitas tanaman. Bermain bersama menjadikan tugas cepat selesai, melakukannya pun menjadi terasa ringan, dan juga bisa meningkatkan solidaritas sesama teman. Kegiatan bermain yang menyenangkan ini lanjutkan di hari berikutnya.

bu fat

B3 [Sentra Peran]

Kegiatan main di sentra Peran hari pertama Outing ke pasar bibit tanaman Girli, Ungaran. Anak-anak sangat semangat mengobservasi berbagai bibit tanaman. Mereka pun heran ketika melihat tanaman kaktus yg sudah tinggi dan tanaman bunga teratai yang ada kecebongnya.

Pada hari kedua dan ketiga kegiatannya mengaplikasikan apa yang sudah di lihat. Kegiatan juga ditambah dengan berdasar dari buku tentang buah anggur yang telah diceritakan Bu guru.

Kegiatan di sentra peran semakin seru dengan beragam main peran. Di antaranya ada yang bermain peran menjadi penjual buah dan juz. Mereka saling berinteraksi antara satu peran dengan pemeran lainnya. Tentunya sebelum bermain, terlebih dahulu mereka mengidentifikasi peralatan yang diperlukan beserta tempatnya.

Adapun kegiatan hari ke empat yaitu
cooking class membuat salad buah. Mereka bekerjasama menyiapkan bahan-bahannya. Hal atau tahapan yang dilakukan mereka untuk membuat projek salad di antaranya dengan terlebih dahulu mencuci buah, kemudian memotong sesuai selera ukurannya, dilanjutkan dengan memarut keju dan ada juga yangg mengaduk fla.
“Alhamdulillaah ini salad buatanku ..”

bu ima

B4 [Sentra Alam]

Masih dengan topik tanaman, pekan ini kegiatan anak-anak di antaranya melakukan pengamatan tanaman buah mangga. Buah mangga merupakan buah yang populer di masyarakat. Buah ini mudah sekali ditemukan di berbagai tempat. Buah mangga dikenal berdaging kuning dan berserat ini menjadi buah favorit banyak orang. Rasanya manis, berair, dengan kesan segar.

Kegiatan selanjutnya adalah menanam dan merawat tanaman sayur bayam. Anak-anak bekerjasama menyiapkan bahan-bahannya, “wah…mereka cepat belajar.” Selain itu, mereka juga berkreasi klorofil painting menggunakan daun yang tumbuh disekitar sekolah. Diketahui bersama bahwa klorofil adalah pigmen atau zat warna pada daun.

Pada waktu berbeda, anak-anak membuat manisan buah mangga. Mereka bersama-sama menyiapkan bahannya. Mangganya dikupas dan lalu dipotong-potong. “Berhati-hati menggunakan pisaunya ya teman”.

bu dijah

Pembelajaran TK Islam Hidayatullah Kelompok A

BULAN NOVEMBER DISKON 25%. MANFAATKAN SEGERA

Baca juga:  Gratis! Fun Trial Class November 2023

A1 [Sentra Peran]

Agenda A1 pekan ini adalah outing class ke pasar pingli ungaran. Mereka melihat beraneka macam tanaman secara langsung. Manfaat pembelajaran ini bisa menambah pengetahuan dan kecintaan mereka terhadap alam sekitar, mengurangi kejenuhan dalam belajar sehingga mudah menerima informasi.

Di waktu yang berbeda teman-teman A1 berkegiatan fisik motorik. Bersama teman mereka bergerak dan bergembira.

Selanjutnya membuat olahan jeruk peras. Kita siapkan bahan-bahannya. Berbagi tugas sehingga bisa sesuai yang direncanakan.

Bermain di sentra peran memang mengasyikkan. Masih sesuai topik tanaman, mereka bermain sesuai pilihannya. Salah satu di antaranya ada yang berperan sebagai penjual buah yang sedang memasak olahan menjadi permen.

bu ainun

A2 [Sentra Ibadah]

Hari pertama di sentra ibadah kelompok A2 mendengarkan cerita tentang “Buah Kurma Teman Ibunda Maryam”. Setelah itu anak-anak membuat peta konsep bersama dan menentukan akan main apa di hari esok.

Kegiatan selanjutnya sesuai kesepakatan bersama, kelompok A2 bergotong royong membuat pohon kurma. Ada yang memegang batang pohonnya dan ada yang bergantian mengisi pot dengan pasir. Setelah membuat pohon kurma mereka melengkapi pohonnya dengan daun kurma. Ada yang menggambar daun kurma, mewarnai, menggunting dan menempelkan daunnya di pohon kurma secara bergantian.

Pada hari keempat di sentra ibadah kelompok A2 melanjutkan kegiatan kemarin yaitu sholat berjamaah, menggambar pohon kurma yang sudah dibuat, serta mengelompokkan gambar. Setelah waktu bermain selesai, mereka merapikan kembali perlengkapan mainnya.

Kegiatan di hari Jumat pekan ini kelompok A2 senam bersama. Setelah senam anak-anak makan snack bersama.

bu haning

A3 [Sentra Balok]

Kelompok A3 mengawali kegiatan dengan berjemur & fisik motorik berjalan berjinjit . Kegiatan berjemur matahari di pagi hari memiliki banyak manfaat. Selain baik untuk kesehatan dan imunitas tubuh, berjemur di pagi hari juga bermanfaat untuk kulit, meningkatkan kualitas tidur. Sedangkan gerakan berjinjit bermanfaat untuk melatih keseimbangan dan Kekuatan yang bertumpu pada jari-jari kaki.

Kegiatan berikutnya adalah menyimak cerita buah sirsak dan dilanjutkan membuat peta konsep. Dari hasil diskusi disepakati projek yang akan dimainkan nanti adalah membangun toko.

Bermain di sentra balok memang menantang. Anak-anak bisa mengembangkan imajinasi dan mengaplikasikan ke dalam permainan rancang bangun. Meski dengan topik yang sama, hasil setiap anak bisa berbeda-beda serta bervariasi sesuai kemampuan mereka dalam memahami suatu objek.

bu ria

A4 [Sentra Alam]

Salah satu kegiatan belajar yang dapat mengurangi kejenuhan dan menambah pengetahuan di antaranya belajar di luar kelas atau outing class. Model belajar ini akan merefresh otak sehingga anak lebih siap menyerap informasi. Sebagaimana yang dilakukan anak- anak A4 pekan ini, mereka melakukan outing Class ke Pasar Tanaman Pingli. Di sana mereka melakukan observasi secara langsung beraneka tanaman.

Kegiatan berikutnya di hari yang berbeda yaitu menonton video edukasi tentang tanaman stroberi. Anak- anak mendapat pengetahuan bagaimana cara merawat salah satu buah yang banyak digemari ini.

Pekan ini anak- anak berkegiatan ekstrakurikuler berenang dan juga bersama -sama membuat projek jus stroberi.

bu yani

A5 [Sentra Seni]

Hari pertama di sentra seni setelah bedah buku dan membuat peta konsep, anak-anak bersama-sama membuat kebun jeruk. Mereka bermain secara berkelompok menyelesaikan tantangan tersebut.

Kegiatan bermain selanjutnya adalah berkreasi membuat kamera menggunakan bahan-bahan yang telah disiapkan sebelumnya.

Projek tentang jeruk juga masih berlanjut, kali ini tantangannya bertambah dengan adanya variasi lebah dan kupu-kupu.

Pekan ini jadwalnya A5 berenang, diawali anak-anak muslimah kemudian hari berikutnya anak muslimin.

bu iva

Pembelajaran Kelompok Bermain (KB) Islam Hidayatullah

SPESIAL NOVEMBER DISKON 25%. MANFAATKAN SEGERA

KB1 [Sentra Peran]

Sebelum bermain, teman-teman KB1 terlebih dahulu mengaji dan hafalan surat An nas bersama guru ngajinya. Sedangkan hari pertama bermain di sentra peran mereka berdiskusi tentang kegiatan yang besok akan mereka lakukan berdasarkan dari buku cerita yang telah dibacakan. Mereka sepakat besok pagi akan membuat projek kelompok menghias stand untuk pasar buah. Mereka juga telah menentukan kelompoknya.

Sesuai yang telah direncanakan, teman-teman bekerjasama membuat stand untuk pasar buah. Mereka dibagi menjadi tiga kelompok. Ada yang mengambil kain, hiasan bling -bling dan tanaman plastik. Setelah stand jadi mereka mulai mengambil buah-buahan yang akan dijual.

Kegiatan bermain yang menyenangkan dan bermakna berlanjut di hari berikutnya. Mereka bekerjasama melanjutkan permainan berdasarkan buku cerita, yaitu pergi piknik. Ayah (Caesar), Ibu (Sea), Kak Ima (Nadine) dan Omar (Hanif) pergi piknik ke taman. Hari terakhir bermain di sentra Peran. Teman-teman melanjutkan piknik di taman dan kemudian merapikan mainan ketempat semula.

BU HUSNUL

KB 2 (Sentra Balok)

Hari Senin KB 4 bermain di playground bersama-sama. Play ground memiliki beragam wahana permainan sehingga mereka senang menggunakannya. Tempatnya yang rindang dan luas menjadikan bermain lebih nyaman.

Selanjutnya mereka bermain di sentra balok. Sentra balok adalah model pembelajaran melalui bermain. Di sini anak-anak bermain yang memiliki makna untuk mempresentasikan ide ke dalam bentuk nyata (bangunan). Sentra balok membantu perkembangan anak-anak dalam keterampilan berkonstruksi, mengembangkan kemampuan visual spasial dan matematikanya.

bu silvi

KB 3 (Sentra Balok & Sentra Olah Tubuh dan Musik)

Kegiatan hari pertama dimulai dengan membaca buku cerita yang berjudul “pisang”. Anak-anak sangat tertarik dengan bukunya yang berwarna merah. Di dalam buku diceritakan ada anak yang mau memetik pisang tapi pisangnya belum matang dan masih berwarna hijau sehingga harus sabar dan menunggu beberapa hari dulu.

Sementara di hari kedua, anak-anak KB 3 bermain dan membuat sebuah projek berdasar buku cerita. Mereka bersama-sama membuat pohon pisang. Ada yang mengambil pot, batang pisang, ada yang merekatkan daun pisang dan buah pisang ke batangnya.

Pada hari ketiga anak-anak meneruskan projeknya yang belum selesai, kali ini semakin semakin bertambah variasinya. Mereka membuat jalan yang digunakan menuju pohon pisang yang dibuat dihari sebelumnya. Setelah jadi, anak-anak kemudian berjalan di atasnya dan berjinjit mengambil buah pisang yang telah matang.

Kegiatan bermain di hari keempat, anak-anak KB 3 bermain musik, menari, dan bernyanyi bersama. Anak-anak sangat antusias bermain musik. setelah bermain, anak-anak merapikan kembali mainan yang telah mereka gunakan sebelumnya.

bu umai

KB 4 (Sentra Alam)

Hari Senin KB 4 mendengarkan cerita tentang “Buah Jeruk Kesukaanku” . Dari cerita tersebut menjadi landasan bermain selanjutnya di sentra alam. Anak-anak KB4 duduk setengah lingkaran menghadap ke Bu guru. Mereka juga mendapat pengetahuan apa saja yang dibutuhkan untuk menanam pohon jeruk.

Pada hari Selasa KB 4 membuat kreasi pohon jeruk di sentra alam. Mereka tampak asyik bermain bersama menyelesaikan tantangan yang diberikan Bu guru. Sedangkan kegiatan di hari Rabu KB 4 membuat kolase dan mewarnai gambar buah jeruk di sentra alam. Kolase merupakan salah satu teknik seni dengan menempelkan berbagai macam unsur ke dalam satu frame, sehingga menghasilkan karya seni baru.

Adapun kegiatan bermain di hari Kamis KB 4 bereksplorasi buah jeruk. Mereka memegang, lalu mengupas sendiri buah jeruk, setelah itu mereka mencicipi untuk mengetahui rasanya.

Kegiatan berlanjut dan semakin menantang, berikutnya mereka berkreasi membuat jus jeruk di sentra alam.

bu samsi

Masih ada kesempatan mendapat diskon 25% PPDB 2023/2024

Baca juga:  Trial Class PAUD Islam Hidayatullah Semarang Mendapat Apresiasi dari Orang Tua dan Masyarakat

Yuk daftarkan putra-putri ayah bunda segera

Makan

Siswa setiap hari selama bersekolah mendapat makan. Makan ini menjadi asupan penting menunjang kebutuhan gizi siswa. Menu makan setiap hari berganti disesuaikan dengan selera anak-anak. Saat proses makan, siswa dibiasakan adab makan dan mandiri dalam menyiapkan kebutuhan penyajian makannya. Selain itu siswa juga senantiasa didorong serta dimotivasi untuk bisa menyenangi buah dan sayuran.

BU IIN {KEPALA SEKOLAH}

Program Mengaji Kelompok Bermain

Teman-teman KB pekan ini muroja’ah hadist kasih sayang, doa sesudah makan dan minum, doa setelah makan dan minum, surat An-Nas. Muroja’ah huruf hijaiyah A-Sya.

Program mengaji TK

Pengajaran mengaji untuk TK, selain membaca buku jilid, siswa juga juga dikenalkan dengan hafalan doa harian, hadits, dan surat pendek. Program hafalan minggu ini untuk TK A: Menghafal surat Al ikhlas, melancarkan hadits muslim bersaudara, TK B : Menghafal surat Al Humazah dan hadits menjaga lisan.

Khusus TK B ada tambahan materi salat.

BU DIYAN [KOORDIANTOR BAQ]
Pembiasaan salat berjamah

Prestasi Mengaji Pekan Ini

Ekstrakurikuler

 Renang

PAUD Islam Hidayatullah memiliki kolam renang sendiri. Program renang kelompok bermain, TK A, dan TK B bergiliran waktuya sesuai jadwal yang telah disusun. Renangnya antara muslimin dan muslimah dibedakan waktunya. serunya lagi, berenangnya didampingi ibu guru dan instruktur renang profesional loh.

 Ekstrakurikuler KB

 Peristiwa

TRIAL CLASS & PENTAS SENI

PAUD Islam Islam Hidayatullah yang mempunyai layanan pendidikan TPA, KB, dan TK telah melayani masyarakat lebih dari 30 tahun. Bisa eksis dengan rentang waktu yang sekian lama tentu membutuhkan kerja cerdas dan kesungguhan. Dalam rangka mendekatkan diri ke masyarakat, PAUD Islam Hidayatullah mengadakan trial class yang bisa diikuti secara gratis. Kegiatan tersebut telah terlaksana pada hari Sabtu, 26 November 2022 di aula kampus PAUD ISlam Hidayatullah.

Minat orang tua yang ingin mencoba dan mengetahui sistem pembelajaran di PAUD Islam Hidayatullah terbilang tinggi. Puluhan orang tua yang memiliki anak usia pra sekolah tampak hadir dan bergembira bersama. Hal ini memang sudah dirancang oleh panitia bahwa kegiatan tidak hanya sekedar tentang proses belajar mengajar, namun juga disediakan panggung seni yang diisi beraneka tampilan.


Tamu yang hadir bisa menikmati tampilan tarian tradisional, nasyid dan angklung yang dibawakan dengan apik oleh perwakilan TK B PAUD Islam Hidayatullah. Kesenian yang ditampilkan merupakan bagian dari ekstrakurikuler yang dikembangkannya selama ini.Sendangkan event seni yang memberikan kesempatan semua siswa untuk naik panggung dan berekspresi biasa diadakan di semester dua. 

Selain itu, turut diundang juga pos PAUD di sekitar Banyumanik untuk bersenang-senang dan bermain bersama. Anak-anak yang diajak hadir bisa bermain di kelas dan menikmati fasilitasnya. Mereka juga disediakan fasilitas antar jemput dan mendapatkan souvenir ketika sebagai tanda cinta.

Parenting spesial

Kegiatan hari itu semakin lengkap karena adanya parenting yang disampaiakan oleh narasumber profesional. Orang tua yang anaknya sudah berani bermain di kelas bersama guru bisa mengikuti event istimewa tersebut. Kegiatan juga disiarkan secara live streaming di channel youtube  PAUD Islam Hidayatullah. Tentu ini untuk memberikan kesempatan kepada ayah bunda yang berhalangan hadir agar tetap bisa menikmati kegiatan bermaknaini.

PAUD ISlam Hidayatullah peduli korban gempa

Di penghujung tahun 2022 ini berita duka kembali terdengar. Untaian doa mengiringi saudara kita yang berada di Cianjur Jawa Barat dan sekitarnya.Berkenaan akan hal itu kami *PAUD Islam Hidayatullah* ingin mengajak Bapak Ibu wali murid, teman-teman, dan saudara-saudara semua untuk berperan serta dalam membantu saudara kita yang terkena musibah gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat.Rasulullah SAW bersabda:

Baca juga:  TK ABA 57 Surabaya dan Guru-Guru IGTKI Jogjakarta Berguru pada TK Islam Hidayatullah: Memahami Penerapan Kurikulum Merdeka untuk Pendidikan Berkualitas

:الْمُسْلِمُ أَخُو الْمُسْلِمِ لاَ يَظْلِمُهُ وَلاَ يُسْلِمُهُ، وَمَنْ كَانَ فِي حَاجَةِ أَخِيهِ كَانَ اللَّهُ فِي حَاجَتِهِ، وَمَنْ فَرَّجَ عَنْ مُسْلِمٍ كُرْبَةً فَرَّجَ اللَّهُ عَنْهُ كُرْبَةً مِنْ كُرُبَاتِ يَوْمِالْقِيَامَةِ، وَمَنْ سَتَرَ مُسْلِمًا سَتَرَهُ اللَّهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

“Seorang muslim adalah saudara bagi muslim lainnya, dia tidak menzaliminya dan tidak membiarkannya disakiti. Barang siapa yang membantu kebutuhan saudaranya maka Allah akan membantu kebutuhannya. Barang siapa yang menghilangkan satu kesusahan seorang muslim, maka Allah menghilangkan satu kesusahan baginya dari kesusahan-kesusahan hari kiamat.Barang siapa yang menutupi (aib) seorang muslim maka Allah akan menutupi (aibnya) pada hari kiamat.” (HR. Bukhori 2265)

Mari kita peduli dan bantu saudara-saudari kita yang terkena musibah dengan cara ikut mendonasikan harta kita dengan melalui :👉BSI, no rek : 7973911980 (an. Lilik Karimul Akbar)

Silahkan untuk informasi lebih lanjut dan konfirmasi bukti hubungi :Bu Mega : https://wa.me/6285728309639 Pak Karim : https://wa.me/6285741577040

Jazakumullah Khairan Katsiran

Ya, Saya mau dapat diskonnya…

Gambar ini memiliki atribut alt yang kosong; nama berkasnya adalah tanda-panah-ke-bawah-1.gif
Gambar ini memiliki atribut alt yang kosong; nama berkasnya adalah 4a8461_1c6ebd5cf3c44576b07fcf5964f1891d_mv2.gif

#Paud Islam Hidayatullah #Paud Terbaik Semarang # Paud Islam Terbaik # TK Islam Hidayatullah # TK Terbaik Semarang # TK Islam Terbaik Semarang #TK Islam terdekat # rekomendasi TK Terbaik Semarang # TK Islam terbaik di Semarang Timur # TK terdekat dari lokasi saya # SD Islam Hidayatullah # SMP Islam Hidayatullah # SMA Islam Hidayatullah

Jurnal Pembelajaran Topik Tanaman #Pekan 3

TPA_KB_TK ISLAM HIDAYATULLAH

Lembaga Pendidikan Islam yang mencakup layanan TPA ( QBS )_KB_TK